Seperti disampaikan Direktur Utama Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Jakarta,Laurentius Panggabean, detoksifikasi dilakukan sebagai bagian dari rehabilitasi atas ketergantungan narkoba yang memicu gangguan kejiwaan model berusia 25 tahun itu. "Novie sama sekali tidak boleh dikunjungi siapapun termasuk keluarga dan pengacara.Setelah detoksifikasi selesai baru diperbolehkan," katanya.
Terkait dengan penyebuhan ini, Laurentius tidak bisa menjamin Novie bisa sembuh secara keseluruhan dari ketergantungan obat-obatan."Tidak ada yang bisa menjamin penyakit seorang pasien akan sembuh total, termasuk dokter sekalipun," ujarnya.
Dalam proses penyembuhan, kata Laurentinus, dibutuhkan peran orang terdekat Novie. Keberadaan mereka sangat membantu penyembuhan terhadap apa yang dialaminya.
Lebih lanjut Laurentius mengatakan, sebanyak 70 persen kesembuhan pasien disebabkan karena faktor lingkungan, seperti keluarga maupun orang terdekat lainnya. Penyembuhan yang dilakukan dokter hanya mampu mengeluarkan pasien dari depresi yang dialaminya.
Selama melakukan perawatan terhadap Novie, RSKO melibatkan empat dokternya. Spesialis dari psikiater, dokter umum, psikolog, dan ahli gizi.
Sumber:http://obornews.com/2007-berita-novi_amelia_tidak_bisa_sembuh_total.html
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berikan Komentar yang Sopan. Trims.