
Hasil yang baik ditunjukkan Persib Bandung sebelum berlaga di ISL 2015. Tim asuhan Jajang Nurjaman ini sukses menjuarai Piala Walikota Padang 2015. Di partai final, Persib menundukkan Persiba Balikpapan 2-0 di Stadion H. Agus Salim, Padang, Kamis (8/1).
Tropi yang terakhir kali dipegang Semen Padang 20 tahun lalu, akhirnya bisa diboyong ke Bandung.
Persib menurunkan kekuatan terbaik di laga final, termasuk pemain seleksi Maycon asal...