
Timnas Indonesia U-19 akan bertanding di babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 yang berlangsung di Korea Selatan mulai tanggal 31 Oktober 2017. Laga ini tentunya sangat dinanti-nanti pencinta sepakbola tanah air. Hal ini tak lepas dari permainan anak asuh pelatih Indra Syafri yang dinilai sangat menghibur.
Rencananya pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-19 2018, akan disiarkan secara langsung oleh SCTV. Tentunya kabar ini sangat menggembirakan...