The Largest Indonesian Visual Blog

30.4.13

Pramugari Berseragam Minim Bikin Penumpang Betah

Untuk menggaet penumpang, pramugari berseragam minim dan seksi, menjadi salah satu strategi yang dianggap jitu. Ini juga yang akan coba diterapkan Spring Airlines dari Shanghai. Mereka berencana memakaikan pramugarinya kostum pelayan seksi. Protes pun bermunculan.

Sebagai bentuk promosi, Spring Airlines berencana memakaikan kostum pelayan seksi kepada pramugarinya. Ini adalah kostum pelayan hitam putih dengan topi dan apron, sepatu hak tinggi serta rok mini. Kostum semacam ini lekat dengan kesan seksi bagi pria, terutama di Jepang dan China.

Seperti dilihat detikTravel, Selasa (30/4/2013) kostum seksi ini dipasang Spring Airlines di laman resmi Facebook dan Weibo mereka. Beberapa pramugari tampil bergaya sambil membawa nampan dengan gaya yang genit.

Spring Airlines juga menawarkan para traveler mengusulkan kostum yang mereka idamkan, ada kostum anak sekolah putri, super hero atau baju tradisional. Bahkan pilot pun akan diberikan kostum pelayan pria.

Tapi rupanya, dengan ide semacam ini Spring Airlines diprotes traveler. Pemakaian rok mini, sepatu berhak tinggi dan rambut tergerai akan membuat pramugari seperti perempuan murahan dan bisa mengganggu aspek keselamatan kerja.

"Yang benar saja, pramugari dijadikan strategi promosi dan pemasaran," protes traveler seperti dilansir News.com.

Atas protes itu, pihak maskapai menyampaikan kalau ide kostum seksi ini datang dari para pramugari Spring Airlines yang kebanyakan dari China, Jepang dan Thailand. Jubir Spring Airlines mengatakan promosi ini hanya untuk meningkatkan pelayanan kepada penumpang.

"Spring Airlines berencana meluncurkan beberapa tema penerbangan untuk menarik penumpang tahun ini. Pramugari berkostum pelayan adalah agenda yang pertama," kata jubir Spring Airlines.

Kebijakan pramugari berkostum seksi bukanlah yang pertama kali. Maskapai Ryanair dari Irlandia membuat kalender seksi dengan model pramugari mereka sendiri. Sedangkan maskapai Nokair dari Thailand juga membuat kalender pramugari seksi, tapi dengan model dari majalah Maxim.

Share:

Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentar yang Sopan. Trims.

  

  

idcloudhost | ssd cloud hosting indonesia

Salam!

Siapkan secangkir kopi hangat☕ Nikmati Circle888, The Largest Indonesian Visual Blog.
Dapatkan informasi terkini dan terpercaya seputar dunia bisnis, hiburan, selebritis, olahraga, teknologi, video, serta tips-tips menarik yang akan menambah wawasan Anda.🙏

Blog Arsip

REKOMENDASI

  

  

  

  

  

  

Trading