Kemenangan tipis juga diraih dalam ujicoba Tur Nusantara Timnas U19 terbaru melawan Persewangi Banyuwangi. Pertandingan berakhir dengan skor 1:0, gol di cetak Muhammad Hargianto di menit 70. Pertandingan yang berlangsung Senin (3/3/2014) itu, adalah laga penutup di Pulau Jawa sebelum menuntaskan 3 pertandingan tersisa yang akan dilangsungkan di Kalimantan.
Meski begitu, kemenangan tipis 1-0 atas Persewangi Banyuwangi menambah catatan panjang hasil positif timnas U-19 dengan 7 kemenangan dan dan 3 kali seri pada rangkaian tur Nusantara. Bertandang ke Stadion Diponegoro, Banyuwangi, anak asuh Indra Sjafri sempat kewalahan meladeni permainan Persewangi. Namun timnas U-19 menunjukkan kualitasnya dan mulai bisa mengatur tempo permainan.
Timnas U-19 sebenarnya memiliki banyak peluang emas, hanya saja sentuhan akhir kurang baik. Selain itu, penampilan brilian kipper Boy Vinarosa juga menjadi salah satu faktor sulitnya membobol gawang Persewangi. Babak pertamapun berakhir dengan skor kaca mata 0-0.
Pada menit 70 akhirnya Garuda Jaya berakhir memecah kebuntuan. Adalah sosok Muhammad Hargianto yang berhasil menggetarkan jala gawang Persewangi Banyuwangi. Selain muncul sebagai pahlawan kemenangan timnas U-19, gol ini juga merupakan gol perdana Hargianto sepanjang Tur Nusantara.
Hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan, tak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim. Dengan hasil ini, timnas U-19 semakin percaya diri melanjutkan lawatannya ke Kalimantan untuk menantang Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, dan Putra Samarinda. Kemudian fokus untuk laga menjajal kemampuan tim di Arab Saudi.
Timnas U-19 adalah tim yang dipersiapkan bertempur di Piala Asia U-19 di Myanmar mendatang. Semoga hasil positif ini semakin memperkokoh semangat timnas U-19 untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah Asia.(Sumber http://www.iberita.com)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berikan Komentar yang Sopan. Trims.