The Largest Indonesian Visual Blog

17.4.15

Batu Akik Ati Ayam Diyakini Memiliki Energi Magis yang Kuat

Kalau Anda percaya dengan tuah sebuah batu akik, maka batu akik "Ati Ayam" layak dikoleksi. Konon batu ini identik dengan energi magis, bahkan sejak ditemukan atau ketika masih berbentuk bongkahan. Batu ati ayam pun dikenal sebagai batu yang disukai jin.

Corak batu akik ati ayam sendiri mempunyai warna yang mirip jeroan hati ayam, yakni merah tua dengan variasi corak bercak hitam. Kebanyakan batu ini ditemukan di daerah Garut Jawa Barat. Seperti halnya batu pancawarna, batu akik ati ayam umumnya tidak tembus sinar.

Batu akik ati ayam yang sudah tua akan terlihat lebih indah. Apalagi kalau batu tersebut sudah mengeluarkan minyak batu yang kalau terkena cahaya akan berkelap-kelip seperti intan.

Seperti halnya batu akik lainnya, batu akik ati ayam juga memiliki banyak manfaat bagi pemiliknya.

Berikut beberapa manfaat batu akik ati ayam :

•Dapat memberikan perlindungan kepada pemiliknya dari roh jahat
•Diyakini melindungi pemiliknya dari serangan binatang buas seperti ular
•Batu ati ayam diyakini dapat membantu dalam mempercepat proses penyembuhan berbagai penyakit seperti lambung, menstabilkan kinerja kelenjar endrocrine
•Melindungi pemiliknya dari serangan ilmu hitam

Boleh percaya boleh tidak dengan energi magis yang ada dalam  batu akik ati ayam, namun yang pasti warna, corak dan motif batu akik ini lumayan indah, sehingga dapat menjadi perhiasan sehari-hari Anda.

Share:

Related Posts:

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentar yang Sopan. Trims.

  

  

idcloudhost | ssd cloud hosting indonesia

Salam!

Siapkan secangkir kopi hangat☕ Nikmati Circle888, The Largest Indonesian Visual Blog.
Dapatkan informasi terkini dan terpercaya seputar dunia bisnis, hiburan, selebritis, olahraga, teknologi, video, serta tips-tips menarik yang akan menambah wawasan Anda.🙏

Blog Arsip

REKOMENDASI

  

  

  

  

  

  

Trading